Cara Install aaPanel di VPS Debian

Cara Install aaPanel di VPS Debian
Cara Install aaPanel di VPS Debian

aaPanel merupakan salah satu control panel untuk pengelolaan server dengan gratis yang dapat digunakan untuk mengelola file website dan database dalam sebuah VPS. Pada panduan ini, saya akan berbagi cara install aaPanel di VPS Debian. Sebelum memulai cara install aaPanel di VPS Debian, saya akan menjelaskan secara singkat aaPanel beserta kelebihannya. Berikut informasi selengkapnya.

Apa itu aaPanel?

aaPanel merupakan salah satu control panel web hosting yang sudah mendukung distribusi Linux yaitu (CentOS, Ubuntu, dan Debian) . aaPanel menggunakan web server stack LAMP (Linux Apache MariaDB PHP) atau LNMP (Linux Nginx MariaDB PHP). Selain memiliki fitur yang lengkap, aaPanel bersifat open source alias gratis.

Walaupun tidak memiliki fitur selengkap control panel berbayar seperti cPanel atau Plesk, namun aaPanel bisa menjadi salah satu control panel yang bisa anda pertimbangkan. aaPanel sudah diinstall 3.6 Juta Kali pada server diseluruh dunia. Meskipun Gratis, aaPanel sudah memiliki fitur yang sangat lengkap, serta tanpa ada batasan domain yang dapat ditambahkan.

Kelebihan aaPanel

Selain gratis, aaPanel memiliki beberapa kelebihan. Berikut beberapa kelebihan yang dimiliki oleh aaPanel, sehingga mampu menjadi salah satu control panel alternatif yang paling banyak digunakan hingga saat ini.

  • Kemudahan dalam mengelola website sekalipun untuk pemula
  • Terdapat text editor yang mmeudahkan Anda dalam editing script website
  • Terdapat Fitur untuk memonitoring penggunaan resource server
  • Kemudahan instalasi aplikasi seperti redis,memcached, python,PostgreSQL Manager dalam sekali klik. Detail fitur dapat Anda baca pada webiste resmi aaPanel berikut.

Minimum Requirement aaPanel

  • 512MB atau lebih (direkomendasikan 768MB atau lebih)
  • 100MB available hard disk
  • Debian, Ubuntu, CentOS
  • Clean server (Tidak ada instalasi aplikasi seperti apache atau nginx pada server)

Cara Install aaPanel di VPS Debian

Berikut langkah-langkah cara menginstall aaPanel di VPS Debian:

  1. Silahkan akses SSH menggunakan aplikasi Putty. Panduan bisa klik disini.
  2. Selanjutnya, memperbarui paket yang diinstall pada sistem dengan update repository dengan perintah:
# sudo apt-get update

3. Install aaPanel dengan menggunakan perintah berikut:

# wget -O install.sh http://www.aapanel.com/script/install-ubuntu_6.0_en.sh && bash install.sh

4. Tampil pertanyaan “Do you want to install aaPanel to the /www directory now?(y/n), jawab y.

Install Directory aaPanel
Install Directory aaPanel
+----------------------------------------------------------------------
| aaPanel 6.0 FOR CentOS/Ubuntu/Debian
+----------------------------------------------------------------------
| Copyright © 2015-2099 BT-SOFT(http://www.aapanel.com) All rights reserved.
+----------------------------------------------------------------------
| The WebPanel URL will be http://SERVER_IP:8888 when installed.
+---------------------------------------------------------------------- 

Do you want to install aaPanel to the /www directory now?(y/n): y

5. Kemudian tampila pertanyaan lagi dengan kalimat “Do you need to enable the panel SSL ? (yes/n)“, jawab yes.

Enable SSL Installasi
Enable SSL Installasi
Do you need to enable the panel SSL ? (yes/n) : yes

6. Tunggu Proses Instalasi aaPanel sampai selesai.

Proses Install aaPanel
Proses Install aaPanel

7. Jika install aaPanel sudah selesai dan berhasil, ditampilkan pesan Congratulations! Installed successfully! dan informasi akses login ke halaman administrator aaPanel.

Informasi Login aaPanel
Informasi Login aaPanel
Congratulations! Installed successfully!
==================================================================
aaPanel Internet Address: https://IPVPS_anda:7800/d9315add
aaPanel Internal Address: https://IPVPS_anda:7800/d9315add
username: 0jdn7njt
password: 8a5343ed
Warning:
If you cannot access the panel,
release the following port (7800|888|80|443|20|21) in the security group

8. Setelah selesai melakukan Instalasi aaPanel, selanjutnya adalah mencoba akses ke aaPanel dan melakukan Instalasi software seperti LAMP atau LNMP. Silahkan login ke aaPanel menggunakan URL, username dan password yang telah diberikan ketika instalasi. Dibawah ini merupakan tampilan login aaPanel.

Halaman Login aaPanel
Halaman Login aaPanel

9. Setelah login, anda akan di berikan pilihan package dengan webserver Nginx atau Apache, anda bisa memilih salah satu. Direkomendasikan menggunakan LNMP, jadi kamu bisa pilih tombol One-Click seperti gambar berikut untuk memulai instalasi.

Choose aaPanel Package
Choose aaPanel Package

10. Selanjutnya, silahkan menunggu proses instalasi package seperti pada gambar dibawah ini.

Proses Install Package aaPanel
Proses Install Package aaPanel

11. Selesai! Setelah selesai aaPanel sudah dapat digunakan. Berikut Tampilan dashboard aaPanel.

Dashboard aaPanel
Dashboard aaPanel

12. Sampai tahap ini, anda telah berhasil melakukan instalasi aaPanel di server VPS Anda.

Demikian panduan Cara Install aaPanel di VPS Ubuntu Debian. Selamat mencoba dan terimakasih.

Related Posts

Cara Install aaPanel di VPS CentOS 7

Cara Install aaPanel di VPS CentOS 7

aaPanel merupakan salah satu control panel untuk pengelolaan server dengan gratis yang dapat digunakan untuk mengelola file website dan database dalam sebuah VPS. Pada panduan ini, saya …

Read more

Cara Install aaPanel di VPS Ubuntu 18.04

Cara Install aaPanel di VPS Ubuntu 18.04

aaPanel merupakan salah satu control panel untuk pengelolaan server dengan gratis yang dapat digunakan untuk mengelola file website dan database dalam sebuah VPS. Pada panduan ini, saya …

Read more

Cara Install Nginx di VPS Ubuntu 18.04

Cara Install Nginx di VPS Ubuntu 18.04

Pada panduan kali ini akan membahas tutorial bagaimana cara menginstall Nginx di VPS Ubuntu 18.04. Nginx adalah salah satu software berbasis web server yang populer dan sudah …

Read more

Cara Install Docker di VPS Ubuntu 18.04

Cara Install Docker di VPS Ubuntu 18.04

Docker merupakan sebuah aplikasi yang memungkinkan anda untuk menjalankan sebuah aplikasi dalam lingkungan yang terisolasi atau yang biasa kita kenal dengan container. Pada panduan kali ini, saya …

Read more

Cara Install Webmin di VPS Ubuntu 18.04

Cara Install Webmin di VPS Ubuntu 18.04

Webmin adalah control panel berbasis web untuk OS Linux apa pun yang memungkinkan kamu mengelola server kamu melalui tampilan interface berbasis website. Web Based System Administration atau …

Read more

Cara Install Netdata di VPS Ubuntu 18.04

Cara Install Netdata di VPS Ubuntu 18.04

Pada panduan kali ini akan menjelaskan sekilas terkait apa itu Netdata dan install di VPS Ubuntu. Netdata merupakan salah satu tools yang dapat Anda gunakan untuk memonitoring …

Read more